Pelanggan Yang Terhormat,

Kami informasikan bahwa mulai 20 Desember 2022, kami akan melakukan migrasi produk Leechbox dan Seedbox ke PFNDrive.

Apa itu PFNDrive?

PFNDrive adalah website yang kami buat untuk mempermudah melakukan mirror file ke google drive. Untuk saat ini kami hanya mendukung file torrent, akan tetapi kedepannya kami akan support filehost seperti zippyshare, uptobox, dll.

Perbedaan pfndrive.com dengan pfndrive.my.id?

pfndrive.my.id adalah website v1 kami yang digunakan untuk mirror file dari rutorrent ke google drive secara manual, akan tetapi karena update terbaru dari google drive, dan tools yang kami gunakan menjadi tidak bisa berjalan sebagaimana mestinya, banyak kegagalan file download ataupun upload dari dan ke google drive.

pfndrive.com adalah website v2 yang kami kembangkan berdasarkan source v1, tetapi lebih disederhanakan, kami juga integrasi tools kami ke aplikasi bittorent secara langsung, sehingga ketika anda menambahkan ke pfndrive.com, file akan automatis terupload ke google drive.

Bagaimana Sistem PFNDrive bekerja?

Anda hanya perlu mengupload file .torrent atau magnet link pada form yang kami sediakan.

Apakah ada batasan ukuran file?

Tidak ada, kami tidak menerapkan sistem disk seperti sebelumnya, tetapi berdasarkan quota bandwidth.

Bagaimana cara menghitung bandwidth yang saya gunakan?

Bandwidth akan berkurang ketika file yang anda mirror kan berhasil terupload ke Google Drive.
Quota Bandwidth akan berkurang berdasarkan size file yang berhasil terupload.

Catatan: Saat ini batasan bandwidth sudah kami tampilkan, tetapi belum kami terapkan sepenuhnya.

Bandwidth saya 0B? Apakah error?

Saat ini kami belum membatasi quota bandwidth, sehingga ini mungkin akan tampil, tetapi tenang, proses download akan tetap berjalan dengan lancar.

File saya banyak, bagaimana cara downloadnya di Google Drive?

File yang anda masukkan, akan kami zip automatis ketika proses download selesai, kemudian file zip tersebut akan kami upload ke Google Drive.

Apakah saya bisa memilih file yang ingin saya download?

Untuk saat ini, belum bisa.

Nama Paket saya berubah, apakah harga akan berubah?

Saat ini tidak, tapi akan kami evaluasi kembali 6 bulan dan 12 bulan kedepan, jadi jika ada perubahan harga, akan kami informasikan.

Detail Paket apa saja yang di rubah?

Nama Paket Sebelumnya Nama Paket Baru
L-SD (20GB Disk) D1000GB (1000 GB Bandwidth)
L-SMP (60GB Disk) D1000GB (1000 GB Bandwidth)
L-SMA (100GB Disk) D1000GB (1000 GB Bandwidth)
L-MHS (250GB Disk) D2500GB (2500 GB Bandwidth)
S-Budget (200GB Disk) D2500GB (2500 GB Bandwidth)
S-D1 (350GB Disk) D5000GB (5000 GB Bandwidth)
S-D2 & S-D3 D10000GB (10000 GB Bandwidth)

Apakah PFNDrive support seeding?

Saat ini tidak, tetapi akan kami tambahkan fitur ini kedepannya.

Apakah server sebelumnya akan dimatikan?

benar, untuk tanggal pastinya akan kami informasikan kembali.

Jika ada pertanyaan lain, Jangan ragu untuk menghubungi kami kembali.

Best Regards,
Premium Fast Network



Tuesday, December 20, 2022

« Kembali